
Jakarta, 22 Februari 2025 – Penyanyi berbakat Jameela Key sukses memukau penonton saat tampil di acara Playful Entertainment yang digelar di Aloha. Dalam penampilannya, Jameela membawakan dua lagu, yaitu “Jalan Terbaik”, single andalannya, serta “Aku Bukan Untukmu” yang dipopulerkan oleh Rossa.
Dengan vokal yang kuat dan penuh penghayatan, Jameela berhasil membangun suasana emosional yang mendalam di panggung. Ia mengaku sangat senang bisa menjadi bagian dari acara ini.
“Saya merasa sangat senang bisa bertemu dengan banyak talent hebat lainnya. Vibes acara ini juga luar biasa bagus, penuh energi positif,” ungkap Jameela setelah penampilannya.
Jameela juga berharap event seperti ini dapat menjadi wadah bagi para musisi untuk mempromosikan karya mereka ke khalayak yang lebih luas.
“Semoga acara seperti ini bisa lebih membantu para talent untuk mempromosikan karya-karyanya. Seperti saya yang berharap single Jalan Terbaik bisa mendapatkan lebih banyak audience,” tambahnya.
Dalam acara tersebut, Jameela tampil dengan konsep busana bernuansa cokelat, yang dipilih agar terlihat casual tetapi tetap elegan. Gayanya yang anggun semakin menambah daya tarik penampilannya di atas panggung.
Dengan semangat dan talenta yang dimilikinya, Jameela Key semakin membuktikan eksistensinya di industri musik. Semoga single Jalan Terbaik mendapatkan lebih banyak apresiasi dan event seperti ini terus menjadi ruang bagi musisi lokal untuk berkembang!